Bondowoso -Pada hari Sabtu tgl 06 Juli 2019 Pukul 07.00 s.d 16.10 WIB, bertempat di Kawasan Gunung Piramid Ds.Ardisaeng Kec.Pakem Kab. Bondowoso telah dilaksanakan kegiatan evakuasi korban pendaki yang hilang selama 13 hari yang ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia an. Toriq Rizki Maulidan, umur 16 tahun, lamat Perum Villa Kembang Asri Blok IA.3 RT.23 Ds. Sukowiryo Kec/Kab Bondowoso, pekerjaan, pelajar oleh tim gabungan dan para relawan.
Pada tgl 05 Juli 2019 Pukul 07.00 WIB, Tim gabungan melakukan pencarian disekitar Bukit Piramid melalui jalur pendakian Dsn Tegal Tengah Kel. Curahdami Kec. Curahdami Kab. Bondowoso dengan membawa peralatan pendakian.
Pukul 09.15 WIB, Tim pencarian tiba di sekitar lereng bukit Piramid, selanjutnya melakukan istirahat sejenak.
Pukul 09.45 WIB, Tim melanjutkan pencarian dilokasi yang dicurigai, yang selama ini belum pernah dilalui.
Pukul 11.00 WIB, Tim melaksanakan Ishoma.
Pukul 13.30 WIB, Tim melanjutkan pencarian lagi.
dan pada pukul14.10 WIB Tim mencium bau yang menyengat dan selanjutnya mencari arah bau tersebut.
Pukul 15.30 WIB, Tim pencari akhirnya menemukan dan melihat sesosok tubuh korban yang tersangkut dibatang pohon yang diduga jenzah sdr. Toriq Rizki Maulidan yang hilang saat pendakian namun karena kondisi medan dan cuaca yang tidak memungkinkan sehingga proses evakuasi akan dilaksanakan pada pagi hari.
Pada tgl 06 Juli 2019 Pukul 05.00 WIB, Tim melakukan evakuasi jenzah korban pendaki Gunung Piramid Ds. Ardisaeng Kec. Pakem Kab. Bondowoso an. Toriq Rizki Maulidan.
Jenazah Toriq Rizki Maulidan dievakuasi dan diangkat ke atas punggung Gunung dengan dipikul secara bergantian oleh tim pencari.
Pukul 15.00 WIB, jenazah Toriq Rizki Maulidan tiba di Pos 2 dan diserahterimakan kepada relawan yang sudah menunggu.Jenazah Toriq Rizki Maulidan tiba di Pos 1 dan dievakuasi menuju ke RS. Dr. Khoesnadi Bondowoso dengan menggunakan ambulance.
12. Pukul 16.10 WIB, jenazah Toriq Rizki Maulidan tiba di Kamar jenazah Rs. Dr. Khoesnadi Bondowoso.
(Red/Tim)