PALANGKA RAYA – Aksi nekat gantung diri yang dilakukan Rahul Dani (19) warga Jalan Mangku Raya, Kelurahan Kereng Bangkirai, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya, diduga kuat karena permasalahan asmara.
Sebelum melakukan aksinya dengan seutas tali nilon berwarna hijau, korban sempat berkomunikasi dengan De (18) kekasihnya melalui handphone.
Atas dasar itulah, De mendatangi korban ke rumahnya. Alhasil setibanya di rumah, korban didapati sudah dalam kondisi gantung diri.
“Setelah ada komunikasi terakhir dengan pacarnya, pintu kamar ditutup. Tidak lama kemudian pacar korban datang dan langsung mengetuk pintu tetapi tak
dibuka. Akhirnya sang pacar melihat ke ventilasi udara, korban sudah tergantung,” kata Kapolsek Sabangau Ipda Yusuf Priyo, saat ditemui di RSI Muhamadiyah Palangka Raya, Rabu (16/10/2019).
Untuk diketahui kata Yusup, sebelum anggota datang ke TKP, mayat korban sudah terlebih dulu diturunkan dari posisi tergantung. Alasan pihak keluarga, korban saat itu masih ada denyut jantungnya dan langsung dibawa ke RSI Muhamadiyah Palangka Raya.
(David)